1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Ancaman Kelaparan di Tanjung Afrika

26 Februari 2006

NAIROBI: Perserikatan Bangsa-bangsa sekali lagi mengigatkan dunia nasib jutaan orang di Semenanjung Afrika yang terancam kelaparan. Setelah musim kering yang panjang, sekitar 11 juta orang di Kenya, Etiopia, Eritrea, Somalia dan Jibouti sangat terancam kelaparan, kata Utusan Khusus PBB Kjell Bondevik di Nairobi. Sebelumnya, Bondevik melakukan perjalanan di kawasan kering Kenya. Ia menegaskan, yang menderita terutama adalah anak-anak.