1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

AS: Gencatan Senjata di Libanon Sangat Mendesak

24 Juli 2006

SHANNON: Amerika Serikat menyetujui tuntutan gencatan senjata dalam konflik Israel-Libanon dengan persyaratan. Dalam lawatannya di wilayah krisis, Menteri Luar Negeri Condoleeza Rice mengatakan, gencatan senjata hanyalah penyelesaian sementara. Selanjutnya dikatakan bahwa akar dari konflik harus diselesaikan secara politis. Hari Senin waktu setempat, Rice akan bertemu dengan Perdana Menteri Israel Ehud Olmert di Yerusalem dan Selasa besok dengan Presiden Palestina Mahmud Abbas di Tepi Barat. Sementara itu, Olmert mendukung usul penempatan pasukan internasional yang dikirim oleh Uni Eropa ke Libanon selatan. Demikian dikatakan Olmert dalam pertemuan dengan Menteri Luar Negeri Jerman, Frank-Walter Steinmeier.