1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya
BencanaAmerika Serikat

Badai Tropis Hilary Hantam Meksiko dan California

21 Agustus 2023

Aksi bersih-bersih telah dimulai di Meksiko setelah Badai Tropis Hilary menyebabkan angin kencang dan banjir bandang. Sementara di California, jutaan warga bersiap menghadapi banjir yang belum pernah terjadi sebelumnya.

Tijuana, kota terbesar kedua di Meksiko, diguncang cuaca buruk akibat badai.
Foto: Guillermo Arias/AFP/Getty Images

Badai Tropis Hilary yang menerjang wilayah perbatasan Meksiko dengan Amerika Serikat (AS), telah menyebabkan kota-kota di semenanjung Baja California di Meksiko terendam banjir pada Minggu (20/08).

Badai Tropis Hilary itu sebelumnya mendarat sekitar 250 km dari selatan kota Ensenada, sebelum kemudian bergerak menuju utara ke kota Tijuana, kota terbesar kedua di Meksiko.

Di seberang perbatasan, tepatnya di negara bagian California, AS, setidaknya sembilan juta orang berada di bawah peringatan tentang banjir bandang.

"Bencana banjir yang mengancam jiwa kemungkinan besar terjadi di Baja California dan sebagian wilayah barat daya AS hingga Senin,” demikian peringatan Pusat Topan Nasional AS.

Bendungan pasir dibangun di California selatan untuk melindungi properti dari Badai Tropis Hilary.Foto: Justin Sullivan/Getty Images

Warga bertahan di tengah badai dan gempa bumi

Warga di seluruh California Selatan sebelumnya telah menghabiskan akhir pekan mereka dengan mengisi karung pasir dan menimbun persediaan makanan setelah Gubernur Gavin Newsom mengumumkan keadaan darurat.

Para peramal cuaca mengatakan Hilary adalah badai tropis pertama yang melanda California Selatan dalam 84 tahun terakhir, dan telah ditetapkan sebagai rekor terbasah dalam sejarah.

Kota-kota seperti Palm Springs diperkirakan akan menerima curah hujan 6-10 inci (15-25 cm) dari badai. Bisanya Palm Springs hanya menerima curah hujan 4,6 inci selama setahun penuh.

"Ini adalah badai yang berbahaya,” kata Zack Taylor, seorang ahli meteorologi di National Weather Sevice. "Ini bukan hanya tentang total hujannya tapi intensitasnya,” tambahnya.

Akibat terjangan badai, pertandingan Baseball Liga Utama di area tersebut terpaksa dipindahkan, sementara ratusan penerbangan keluar masuk dari San Diego juga terpaksa dibatalkan.

Bukan hanya itu, gempa bumi dengan magnitudo 5,1 juga melanda wilayah utara Los Angeles pada Minggu (20/08) sore waktu setempat.

Ini bukan pertama kali California dihantam badai. Pada September 1993, sebuah badai tropis juga sempat menghantam California. Rel-rel kereta api hancur, rumah tercabut dari fondasinya, dan banyak perahu terbalik. Setidaknya hampir 100 orang baik di darat dan laut dilaporkan meninggal dunia saat itu.

Badai Tropis Hilary menghantam kedua sisi perbatasan AS-Meksiko.Foto: Guillermo Arias/AFP/Getty Images

Aksi bersih-bersih dimulai di Meksiko

Badai Hilary telah membawa banjir bandang dan angin kencang ke Meksiko selama akhir pekan. Satu orang warga dilaporkan meninggal dunia pada Sabtu (19/08) ketika kendaraan yang ia tumpangi tersapu banjir.

Sementara itu, pasukan tentara pada hari Minggu (20/08) telah mulai melakukan aksi bersih-bersih di wilayah terdampak badai. Dengan menggunakan buldoser dan truk sampah, mereka membersihkan berton-ton batu besar dan tanah yang menyumbat jalan selama banjir bandang.

Para tentara juga membuka 35 tempat perlindungan bagi sekitar 1.725 orang yang terkena dampak badai, sementara pekerja darurat lainnya dikerahkan untuk memperbaiki tiang listrik yang roboh.

gtp/hp (AP, AFP, Reuters)

 

Lewatkan bagian berikutnya Topik terkait