1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Bush: Iran Pendukung Utama Teror

13 Januari 2008

ABU DHABI: Presiden Amerika George Bush menyebut Iran sebagai negara pendukung utama terorisme. Berpidato di Abu Dhabi, ibu kota Uni Emirat Arab, Bush mencontohkan dukungan Iran kepada milisi Hisbullah Libanon, kelompok Hamas Palestina, dan milisi rttadikal Shiah Irak.Disebutkan Bush, langkah Iran mengakibatkan kekacauan situasi politik Libanon, kerumitan penyelesaian masalah Palestina-Israel, dan keruwetan dalam pemulihan kehidupan normal di Irak.

Kunungan di Abu Dhabi merupakan bagian dari lawatan Timur Tengah Bush untuk menggalang dukungan bagi traktat perdamaian Palestina-Israel. Bush berambisi bahwa Traktat itu bisa ditandatangani sebelum akhir masa kepresidenannya tahun ini. Lebih lengkap mengenai pidato Bush, bisa Anda simak sesudah Berita Dunia ini.