Dari Yogyakarta Tawarkan Solusi ke Seluruh Dunia
26 April 2024"Kami ingin mengenalkan produk kami bahwa kami dari Yogyakarta, Indonesia mampu membuat solusi yang inovatif, yang mampu menjawab kebutuhan pasar. Keunggulan kami adalah ERP mudah sekali disesuaikan, mudah sekali diubah-ubah, sesuai dengan kebutuhan bisnis perusahaan, " ujar Budi Raharjo Santoso, yang merupakan Kepala Produk RUN System, perusahaan penyedia solusi Enterprise Resources Planning (ERP) atau perencanaan sumber daya perusahaan dan software as a service atau perangkat lunak untuk pelayanan.
ERP adalah sebuah sistem informasi yang diperuntukkan bagi perusahaan yang berperan untuk mengintegrasi atau otomatisasi, proses bisnis yang berhubungan dengan kegiatan operasional di perusahaan-perusahaan.
RUN Sytem terpilih sebagai salah satu perusahaan asal Yogyakarta yang tampil di pameran internasional untuk teknologi industri Hannover Messe di Jerman.
DW: Produk-produk atau layanan apa yang ditawarkan di ajang internasional ini, dari Yogyakarta?
Budi Raharjo Santoso: Biasanya kalau kita sebagai konsumen, kita tahunya adalah produk yang dijual oleh sebuah perusahaan. Tetapi sebenarnya untuk membuat produk tersebut, perusahaan itu membutuhkan banyak proses internal. Pertama, proses perekrutan karyawan. Kedua, proses penggajian. Ketiga, proses akuntansi. Keempat, tempat proses penyimpanan barang. ERP ini adalah solusi yang menyediakan software atau tools untuk membantu proses-proses tersebut. Mungkin salah satu kasus dari klien kami adalah perusahaan tersebut memiliki 18 ribu karyawan. Karyawannya adalah petugas keamanan, yang biasa di "outsourcing” di perusahaan-perusahaan perbankan atau yang lain. Perusahaan tersebut perlu mengelola karyawan-karyawannya yang jumlahnya 18 ribu. Baik itu absensinya, kemudian jumlah jam kerja dalam sebulan, kemudian proses penggajiannya. Misalnya kita bandingkan, kalau perusahaan tersebut tidak menggunakan ERP. Mereka perlu mengelola 18 ribu karyawan. Misalnya mereka menggunakan Excel atau menggunakan buku. Ketika melakukan penggajian, biasanya tanggal 25 atau 28, itu artinya mereka hitung satu-satu prosesnya, mereka harus validasi satu-satu, kemudian mereka perlu cek apakah karyawan itu benar masuk (kerja) atau tidak. Itu akan sangat repot dan lama. Dengan ERP ini, karena sudah diatur dengan satu tombol saja, mungkin (dalam) waktu beberapa menit, itu sudah bisa dilakukan semua.
ERP semacam ini ‘kan sudah ada, sudah banyak juga perusahaan-perusahaan lain melakukannya atau menawarkan hal serupa. Jadi apa keunggulan dari produk Anda?
Pembuatannya tidak perlu melakukan coding. Biasanya kalau sistem itu ‘kan, orang harus melakukan coding. Pemrogram atau teknisi harus mengetahui bahasa pemrograman. Tetapi ERP yang kami bawa di platform kami, orang tidak membutuhkan pengetahuan coding sama sekali. Keunggulan kami, ERP mudah sekali disesuaikan, mudah sekali diubah-ubah, sesuai dengan kebutuhan bisnis perusahaan. Misalnya dalam penginputan karyawan baru, ternyata tidak butuh data perusahaan sebelumnya, itu bisa dengan mudah dikustomisasi, dihilangkan saja. Misalnya proses penggajian tadi, tidak perlu memvalidasi waktu masuk (kerja), itu bisa dengan mudah, tinggal dihilangkan prosesnya saja, (dengan) "drag and drop”. Dan itu sudah langsung terimplementasi. Ketika kita bandingkan dengan perusahaan-perusahaan ERP lainnya, proses itu membutuhkan waktu. Biasanya ada proses implementasi, nanti ada proses pengiriman dan lain-lain. Sebenarnya harapan kami dan keunggulan kami adalah proses ini bisa diselesaikan dalam hitungan jam atau mungkin harian dibandingkan bulanan atau tahunan.
Kalau dari RUN System sendiri, apakah nanti ke depan akan kolaborasi dengan perusahaan internasional? Atau tetap akan membawa bendera sendiri dari Yogyakarta sebagai perusahaan ERP?
Tentunya fokus kami dari beberapa tahun belakang, ada kolaborasi. Kolaborasi terbuka dengan banyak mitra, tidak hanya satu. Di Indonesia sendiri, kami juga sudah punya puluhan mitra. Dari sisi keuangan perbankan, kemudian ada infrastruktur, kami juga baru menjadi Google marketplace partner. Jadi Google adalah mitra kami. Mitra kami untuk berjualan dan juga secara infrastruktur, dan beberapa layanan ditawarkan. Karena tidak mungkin kami membangun semuanya sendiri, di mana sekarang kebutuhan sistem itu beraneka ragam dengan ekspektasi pengirimannya sangat cepat. Sehingga kolaborasi adalah salah satu kunci kami (agar) mampu memberikan solusi yang tepat dan dibutuhkan oleh klien.
Selain untuk ekspansi pasar dan juga mencari mitra bisnis internasional, apalagi target yang ingin dicapai dalam Hannover Messe kali ini?
Kami ingin mengenalkan produk kami, bahwa kami dari Yogja, Indonesia, mampu membuat solusi yang inovatif, yang mampu menjawab kebutuhan pasar. Kedua, kami ingin mencari mitra dan juga klien yang memiliki masalah yang bisa kami carikan solusi. Sehingga solusi kami tidak hanya digunakan oleh pengguna-pengguna yang ada di Indonesia, tetapi juga pengguna-pengguna yang ada di negara lain sehingga kami dapat mengenalkan solusi kami dari Yogja pada dunia. (ap/hp)