1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Diduga Teror: Truk Seruduk Warga di Stockholm

7 April 2017

Sebuah truk seruduk sebuah department store di pusat kota Stockholm. Sedikitnya 3 orang tewas. PM Swedia Stefan Löfven menduga ini serangan teror.

Schweden Stockholm LKW fährt in Menschenmenge
Foto: Reuters/TT News Agency/A. Schyman

Sebuah truk dilaporkan menerjang warga yang berada di kawasan perbelanjaan ramai di pusat ibukota Swedia, Stockholm, Jumat (07/04). Saksi mata mendengar suara tembakan di lokasi kejadian, demikian laporan televisi Swedia SVT.

Sedikitnya tiga orang dilaporkan tewas, dan sejumlah orang cedera akibat aksi serudukan truk yang diduga serangan teror itu. Truk disebutkan menabrak pusat pertokoan Ahlens City di kawasan jalan Drottninggatan yang merupakan area perbelanjaan dan pejalan kaki yang sedang ramai pengunjung.

PM Swedia, Stefan Lövfen mengatakan; "semua indikasi menunjukkan ini adalah serangan teror. Swedia diserang teroris". PM Swedian itu juga melaporkan, aparat keamanan telah menangkap seorang tersangka pelaku.

Polisi melaporkan menerima alarm SOS, mengenai seorang pengguna truk yang menabrak dan melukai orang-orang yang sedang berada di pusat perbelanjaan itu.

Saksi mata Jan Granroth mengatakan kepada surat kabar Aftonbladet, ia sedang berada di sebuah toko sepatu saat mendengar suara keras yang kemudian disusul jeritan orang-orang. Saya langsung melihat keluar toko dan ada truk besar menabrak department store.

Siaran live televisi menunjukkan truk terbakar setelah aksinya dan asap yang membumbung dari pusat pertokoan di lokasi yang ditabrak truk.

as/ap(rtr,afp,ap)

Lewatkan bagian berikutnya Topik terkait