1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Evakuasi warga lereng Merapi

8 Juni 2006

KLATEN: Jumlah warga dari desa-desa lereng Merapi yang di evakuasi sudah mencapai 3.472 jiwa. Koordinator Pokja Pengungsian Satlak Bencana Merapi, Edi Santoso mengatakan bahwa para pengungsi di evakuasi ke tiga lokasi yaitu Dompol, Kemalang dan Ngemplasene. Menurut dia penduduk desa Balerante hingga kini belum bersedia mengungsi. Padahal desa itu berpotensi terkena luncuran hawa panas. Disebutkan, pengungsi mengandalkan pasokan makan dari Dinas Kesejahteraan Rakyat karena bantuan kemanusiaan bagi pengungsi Merapi kini tidak mengalir, sejak terjadi gempa bumi 27 Mei lalu di wilayah Yogyakarta dan Jawa Tengah.