1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

JAKARTA: Gempa bumi susulan berkekuatan ...

7 Februari 2004
6,2 skala Richter hari ini mengguncang Nabire, di Propinsi Papua. Mengenai jumlah korban dan kerugian belum diketahui. Hari Jumat kemarin, gempa bumi berat yang melanda Nabire, menewaskan sekurangnya 25 orang. Aliran listrik di Nabire masih tetap terputus. Pihak berwenang memperingatkan penduduk agar tetap waspada menghadapi kemungkinan terjadinya gempa susulan yang membahayakan. Sementara itu Sekjen PBB Kofi Annan menyerukan kepada masyarakat Internasional untuk membantu korban gempa bumi di Nabire. Dikatakannya, PBB siap memberikan dukungan untuk memobilisasi bantuan Internasional. Ia menyatakan terkejut dan prihatin dengan bencana tersebut.