Jerman Perpanjang Peringatan Perjalanan Internasional
29 April 2020
Pemerintah Jerman hari Rabu (29/4) akan memperpanjang peringatan perjalanan internasional sampai 14 Juni, demikian dikabarkan majalah berita Der Spiegel.
Iklan
Pemerintah Jerman akan memperpanjang peringatan perjalanan internasional sampai pertengahan Juni, kata majalah berita Der Spiegel hari Rabu (29/4) di situs onlinenya. Spiegel mengatakan telah membaca rekomendasi Kementerian Luar Negeri yang akan dibahas dalam rapat kabinet untuk segera diputuskan.
Menurut rekomendasi itu, peringatan perjalanan internasional akan diperpanjang "sampai ada keputusan lain“, tetapi paling tidak sampai 14 Juni.
Kementerian Luar Negeri menyebutkan antara lain, dalam beberapa minggu ke depan belum mungkin melakukan perjalanan ke luar negeri secara normal. Kebanyakan maskapai penerbangan maupun bandara internasional masih melakukan pembatasan, sehingga kemungkinan melakukan perjalanan masih sangat terbatas.
Selain itu, peringatan perjalanan dikeluarkan untuk meminimalisasi risiko penyebaran virus, dan risiko warga Jerman terdampar di luar negeri dan tidak bisa pulang, Peringatan perjalanan yang dikeluarkan sebelumnya berlaku sampai 3 Mei.
Belum lama ini, pemerintah Jerman melakukan operasi besar-besaran untuk menjemput warganya dan warga asing yang menetap di Jerman dan sedang terdampar di luar negeri karena penerbangannya dibatalkan. Ratusan ribu orang diterbangkan kembali ke Jerman dari berbagai negara dan destinasi wisata.
Menteri Luar Negeri Jerman Heiko Maas berulangkali menekankan bahwa perjalanan wisata seperti biasa di liburan musim semi dan musim panas masih belum mungkin. Hal itu berlaku untuk perjalanan wisata ke luar maupun di dalam negeri. hp/yf (dpa, rtr)
Lockdown Dilonggarkan, Kehidupan di Jerman Berangsur Normal
Jerman berangsur-angsur pulih dari pandemi virus corona. Namun, keputusan tentang bagaimana dan kapan waktu yang tepat untuk mencabut lockdown tergantung kebijakan masing-masing negara bagian.
Foto: Reuters/A. Gebert
Siap keluar rumah?
Setelah diberlakukan satu bulan lockdown, Jerman kembali mendapatkan kebebasan. Sebanyak 16 negara bagian di Jerman melonggarkan kebijakan lockdown. Kebijakan terbaru memperbolehkan semua toko yang luasnya di bawah 800 meter persegi untuk buka kembali mulai 20 April 2020. Namun, pembeli di wilayah lain, seperti di Berlin, harus menunggu lagi sedikit lebih lama.
Foto: Reuters/A. Gebert
Banyak toko kembali dibuka
Negara bagian terpadat di Jerman, Rhine-Westphalia Utara (NRW), adalah salah satu negara bagian yang mengizinkan toko-toko untuk kembali buka. Pembeli di kota Bonn tampaknya mengambil keuntungan penuh. NRW melangkah lebih jauh dibandingkan negara bagian lain, memungkinkan toko-toko khusus perlengkapan ibu dan anak dibuka kembali.
Foto: Getty Images/A. Rentz
Sepeda baru
Banyak warga yang ingin membeli sepeda baru, terlihat dari antrean di luar toko sepeda di Dinslaken, NRW, yang telah kembali dibuka pada hari Senin (20/04). Toko sepeda, toko buku, dan dealer mobil di seluruh Jerman diizinkan untuk beroperasi lagi, tanpa peduli luasan toko.
Foto: Getty Images/L. Baron
"Kami kembali!"
Pemilik toko juga senang menyambut pelanggan kembali, dengan meluncurkan perlengkapan musim semi. Sebuah toko di Ludwigsburg, Saxony-Anhalt, memasang spanduk bertuliskan "Kami kembali! Senang bertemu Anda lagi."
Foto: Getty Images/AFPT. Keinzle
Kembali ke sekolah
Murid-murid perlahan diizinkan kembali bersekolah. Negara bagian Berlin, Brandenburg, dan Saxony mengizinkan siswa senior untuk kembali ke kelas pada hari Senin (20/04) untuk persiapan ujian akhir. Sebagian besar wilayah Jerman menargetkan 4 Mei 2020 sebagai hari kembali ke sekolah, tetapi Bayern, salah satu negara yang paling terdampak COVID-19, akan menunggu hingga 11 Mei mendatang.
Foto: picture-alliance/dpa/R. Michael
Kebun binatang dan museum dibuka
Hewan-hewan beristirahat selama sebulan karena kebun binatang dan taman safari ditutup selama masa lockdown. Tetapi kini, beberapa negara bagian siap menyambut kedatangan pengunjung. Mecklenburg-Western Pomerania, Brandenburg, dan Rhineland-Palatinate mengizinkan kebun binatang dan museum dibuka dengan beberapa persyaratan.
Foto: Reuters/L. Kuegeler
Masker akan jadi hal yang umum
Beberapa orang mengenakan masker karena pilihan, tetapi di beberapa negara bagian hal itu akan jadi pemandangan yang biasa. Mulai April, orang-orang yang menggunakan transportasi publik seperti bus dan kereta untuk pergi ke toko-toko di Saxony diwajibkan mengunakan masker. Negara bagian Bayern dan Mecklenburg-Western Pomerania rencananya akan mengikuti langkah yang serupa.
Foto: Reuters/W. Rattay
Jaga jarak Anda
Sesuatu yang tidak akan berubah adalah anjuran jaga jarak. Di mana pun mereka berada, orang Jerman masih diminta untuk menjaga jarak 1,5 meter dari orang lain. Toko-toko yang dibuka kembali pun memberikan tanda jaga jarak dengan berbagai cara. (Ed: ha/rap)