Jerman Terus Tekan Iran
29 September 2006
Iklan
BERLIN : Dalam sengketa atom Iran, menteri luar negeri Jerman, Frank-Walter Steinmeier menolak diperbaikinya tawaran lima negara anggota tetap Dewan Keamanan ditambah Jerman. Keenam negara, telah menawarkan kepada Iran, sebuah kerjasama yang luas dan menyeluruh, demikian ditegaskan Steinmeier dalam harian Jerman “Die Welt“. Sebelum dapat dilakukan perundingan, Iran harus menegaskan bahwa program atomnya hanya untuk tujuan damai. Menlu Steinmeier dan petugas urusan luar negeri Uní Eropa, Javier Solana hari Kamis kemarin di Berlin, melakukan pembicaraan secara terpisah dengan jururunding atom Iran, Ali Laridjani. Dalam perundingan khusus itu gagal dicapai terobosan.