Laju elektrifikasi transportasi di Jerman melambat, seiring rendahnya minat konsumen pada mobil elektrik, akibat kelangkaan infrastruktur pengisian ulang, serta berkurangnya subsidi. Tapi kendati harga masih mahal, dalam jangka panjang, kendaraan elektrik dipercaya akan mendominasi lalu-lintas kota.