Konflik di Sudan
8 April 2004Iklan
Genewa/Washington
Sekjen PBB Kofi Annan mengimbau dunia internasional , kalau perlu dengan kekerasan militer turun tangan dalam konflik di Sudan. Dalam pidato di Genewa Annan mengimbau agar organisasi-organisasi bantuan diizinkan masuk tanpa gangguan ke kawasan-kawasan terpencil. AS mengritik tajam pemerintah Sudan sehubungan dengan pertempuran di Darfur, kawasan di sebelah barat Sudan. Presiden Bush menuduh pemerintah Sudan, bertanggung jawab untuk aksi kekejaman yang dilakukan oleh milisi lokal di kawasan itu. Juru bicara pemerintah di Khartum menjelaskan, ada kesepakatan prinsipiil mengenai gencatan senjata di Darfur. Di Darfur milisi Arab yang pro-pemerintah bertempur melawan pembrontak kelompok minoritas non-Arab.