Kongres Partai Komunis China
16 Oktober 2007Iklan
BEIJING : Pada pembukaan kongres nasional Partai Komunis China, presiden merangkap ketua partai Hu Jintao meminta pembagian yang lebih adil dari kemakmuran yang terus meningkat serta ditingkatkannya perlindungan lingkungan. Di depan lebih dari 2.200 delegasi yang hadir di Beijing, Hu Jintao mengatakan, jumlah orang miskin tetap banyak, dimana kepentingan mereka di dalam China masakini tidak terwakili secara memadai. Selain itu booming ekonomi China ongkosnya terlalu banyak membebani lingkungan. Hu Jintao juga mengumumkan reformasi berikutnya di bidang politik, akan tetapi menegaskan peranan pimpinan dari Partai Komunis. Selain itu presiden China menawarkan perundingan perdamaian kepada Taiwan.