1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Laporan Ekonomi Dunia IMF

11 April 2006

MÜNCHEN: Dana Moneter Internasional (IMF) memprediksi pertumbuhan sehat ekonomi dunia untuk tahun 2006. Harian Jerman ’Süddeutsche Zeitung’ mengutip Laporan Perkembangan Ekonomi Dunia IMF yang belum resmi diterbitkan. IMF memperkirakan pertumbuhan sebesar empat persen lebih di tahun 2006 dan 2007. Menurut pakar ekonomi IMF, harga minyak yang melambung tidak dapat menghentikan tren positif itu. Sementara, untuk Jerman, IMF hanya memperkirakan pertumbuhan ekonomi sebesar 1,4 persen di tahun 2006 dan 1,0 persen untuk 2007. Perkiraan ini jauh di bawah prognosa ekonomi yang diajukan politisi, lembaga pengamat dan pakar ekonomi Jerman.