Mantan Presiden Bank Sentral Eropa Ditemukan Meninggal Dunia
1 Agustus 2005Iklan
AVIGNON
Mantan presiden Bank Sentral Eropa, Wim Duisenberg meninggal dunia. Menurut polisi ia ditemukan di sebuah vila di Faucon, selatan Perancis. Penyebab kematiannya masih belum diketahui. Duisenberg, yang berusia 70 tahun itu adalah presiden pertama Bank Sentral Eropa dan memimpin lembaga keuangan itu dari tahun 1998 sampai 2003. Dengan diberlakukannya mata uang bersama Eropa, Duisenberg, asal Belanda itu mendapat julukan "Mister Euro". Penggantinya adalah Jean-Claude Trichet asal Perancis. Menteri keuangan Jerman, Hans Eichel memuji jasa Duisenberg dalam melansir mata uang Eropa itu. Dengan sikapnya yang tenang Duisenberg dikatakan telah membuat orang mempercayai mata uang baru itu.