1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya
Sosial

Mobil SUV Melaju Mundur Ikuti Arus Lalulintas Padat

8 Juni 2018

Kamera otoritas tranportasi Ohio rekam kejadian unik. Sebuah mobil SUV keluar dari kemacetan "highway" dengan cara mundur. sejauh hampir 2km, hingga sampai ke tempat parkir. Ini bukan adegan film laga, lantas apa?

Deutschland Symbolbild Stau
ilustrasi kepadatan di jalan bebas hambatanFoto: picture alliance/dpa/R. Vennenbernd

Mobil SUV Melaju Mundur di Jalan Umum Sejauh 2 km

01:23

This browser does not support the video element.

Seperti adegan "stunt" dalam film Laga , sebuah mobil jenis SUV melaju mundur mengikuti arus lalu lintas yang padat sejauh 2 km sebelum masuk temüat parkir. Peristiwa unik ini terekam kamera pengawas Otoritas Transportasi Ohio. Footage menunjukkan, mula-mula mobil jenis SUV itu keluar dari mundur dari jalan berbas hambatan. Mula-mula ke jalan akses dengan melawan arah.

Setelah sampai di jalan biasa, mobil tetap mundur masuk ke jalanan. Namun kini melaju searah dengan arus lalu lintas. Mobil terus melaju mundur hampir 2 km dan pengemudi menunjukkan kelihaian mengendalikan mobilnya, berjalan lurus dengan cara mundur.


Mobil  akhirnya memasuki sebuah lokasi lapangan parkir dan berhenti si sana. Otoritas transportasi Ohio membenarkan ada kejadian seperti itu. "Rekaman video kami bukan rekayasa tapi real", kata petugas transportasi kepada media lokal.

Petugas menduga, mobil mahal itu mengalami gangguan pada transmisinya, hingga tidak bisa maju dan hanya bisa mundur. Walau tidak menimbulkan kecelakaan atau kemacetan, petugas otoritas jalan raya mengimbau pengemudi, agar tidak meniru melakukan manuver berbahaya semacam itu.

Alasannya, tidak semua sopir setangkas dan selihai pengemudi mobil SUV yang aksinya terekam video pengawas. Petugas menyarankan, jika mengalami gangguan pada mobil, pengemudi sebaiknya memasuki jalur penyelamat, memarkir mobilnya di sana dan menelpon petugas.

as/vlz(APTN)