Paus Fransiskus Mengecam 'Posisi Ideologis Gereja yang Kaku'
22 Desember 2023
Paus Fransiskus memperingatkan tentang ketidakfleksibelan ideologi Gereja Katolik yang dipimpinnya. Ia mengatakan bahwa sikap yang terlalu kaku dapat menghalangi gereja untuk melihat realitas.
Iklan
Paus Fransiskus pada Kamis (21/12) mengatakan kepada para anggota administrasi pusat Vatikan, bahwa memegang pandangan yang terlalu kaku dapat menjadi penghalang untuk memahami realitas dan bergerak maju.
Persetujuan itu bertentangan dengan kebijakan tahun 2021 dari kantor doktrin Vatikan, yang melarang pemberkatan semacam tersebut karena Tuhan "tidak akan dan tidak dapat memberkati dosa."
Secara khusus Fransiskus tidak menyebutkan keputusannya dalam komentarnya pada Kamis (21/12).
8 Tujuan Perjalanan Religius di Dunia
Tempat ziarah keagamaan kadang juga jadi tujuan populer wisatawan. Tiap tahun jutaan umat datang ke lokasi-lokasi itu. Tujuan ziarah sangat banyak di dunia, ini delapan tempat yang paling signifikan di antaranya.
Foto: Getty Images/AFP
Mekkah
Kota suci Mekkah terletak di Arab Saudi dan menjadi tempat lahir Nabi Muhammad. Sekarang jadi kota metropolitan dengan penduduk dua juta orang. Jumlah populasi biasanya bertambah tiga kali lipat selama musim Haji. Ka'bah di Masjid al-Haram, yang merupakan mesjid terbesar dunia, menjadi tujuan utama ziarah di kota itu.
Foto: Getty Images/AFP
Madinah
Selain Mekkah, Madinah di Arab Saudi juga jadi tempat suci yang banyak dikunjungi umat Islam. Madinah adalah lokasi dimana Nabi Muhammad dimakamkan. Seperti halnya di Mekkah, di Medinah lokasi religius di pusat kota hanya boleh dikunjungi kaum Muslim.
Foto: picture-alliance/epa
Basilika Santo Petrus di Vatikan
Katedral megah ini adalah lokasi tahta suci pemimpin gereja Katolik Roma. Gereja berlokasi di Vatikan, negara independen yang berada di Roma, ibukota Italia. Bangunan gereja didesain sekelompok arsitek, termasuk Michelangelo, dan secara universal dianggap salah satu bangunan paling mengagumkan di dunia.
Foto: Reuters/M. Rossi
Tanah Suci Yang Mulia (Temple Mount)
Apa yang dikenal sebagai "tanah suci yang mulia" terletak di area yang dikenal dengan sebutan Temple Mount di kota Yerusalem. Bangunan tempat ibadah yang asli dihancurkan sekitar 70 SM. Lokasi ini menjadi tempat suci bagi tiga agama: Kristen, Islam dan Yahudi.
Foto: AP
Katedral Canterbury
Katedral ini bagi pemeluk Kristen Anglikan ibaratnya Basilika Santo Petrus bagi umat Kristen Katolik. Gereja ini berdiri di kota Canterbury, dan didirikan tahun 597 SM. Bentuknya yang sekarang sudah hampir berusia 1.000 tahun. Di samping katedral, kota Canterbury punya lokasi religius lain yang juga banyak dikunjungi peziarah.
Foto: picture-alliance/ampics/G. Fuller
Sungai Gangga
Bagi umat Hindu, mandi di sungai Gangga secara simbolis menjadi pemurnian batin. Sungai itu diberi nama berdasarkan seorang dewi dalam Hindu. Sungai Gangga membentang dari dataran tinggi Himalaya hingga Teluk Bengal di Bangladesh. Sungai itu penting tidak hanya dari segi keagamaan melainkan juga ekonomi. Sayangnya sekarang jadi sungai paling tercemar di dunia. Foto: kota Varanasi, India.
Foto: J. Rogers
Gunung Fuji
Gunung di Jepang ini jadi lokasi spiritual signifikan bagi pemeluk agama Buddha dan Shinto. Gunung Fuji dinyatakan sebagai warisan budaya dunia UNESCO tahun 2013. Selama ratusan tahun, gunung ini telah menarik jutaan peziarah dan pengunjung yang terpesona pada kecantikannya yang mencerminkan ketenangan. Fuji adalah satu dari tiga gunung suci di Jepang, di samping Haku dan Tate.
Foto: picture-alliance/dpa
Fatima di Portugal
Kota di Portugal ini sebelumnya diremehkan oleh peziarah Katolik. Hingga tahun 1917 ketika beberapa warga kota kecil itu menyatakan melihat penampakan Santa Maria, ibu Yesus. Setelahnya dilaporkan Maria menampakkan diri kepada lebih banyak orang, dan sejak itu Fatima menjadi salah satu lokasi ziarah Katolik yang paling penting.
Foto: AP
8 foto1 | 8
Apa yang Fransiskus katakan?
Saat menyampaikan salam Natal tradisionalnya kepada anggota Kuria, Paus berkata, "Mari kita tetap waspada terhadap posisi ideologis yang kaku yang sering kali, dengan kedok niat baik, memisahkan kita dari kenyataan dan menghalangi kita untuk maju."
Iklan
"Sebaliknya, kita dipanggil untuk berangkat dan melakukan perjalanan, seperti orang majus, mengikuti cahaya yang selalu ingin menuntun kita, kadang-kadang di sepanjang jalan yang belum pernah dijelajahi dan jalan-jalan baru," katanya.
"Iman Kristen, marilah kita ingat, tidak dimaksudkan untuk mengukuhkan rasa aman kita, untuk membuat kita menetap dalam kepastian religius yang nyaman, dan untuk menawarkan kita jawaban yang cepat untuk masalah-masalah kehidupan yang kompleks," tambahnya.
Pertemuan tahunan ini merupakan acara penting yang mengundang semua kardinal yang berbasis di Roma.
Lima Tahun di Puncak Gereja Katolik: Paus Fransiskus
Sejak menjabat sebagai pimpinan GereJa Katolik tahun 2013, Paus Fransiskus mencoba melakukan reformasi dengan mencontohkan kerendahan hati. Beberapa kalangan memuji usahanya, yang lain melontarkan kritik.
Foto: picture-alliance/dpa/Agentur Andina/J. C. Guzmán
'Buona sera!' (Selamat malam)
13 Maret 2013, Uskup Agung Buenos Aires Jorge Mario Bergoglio ditetapkan sebagai Paus yang baru. Dia menyalami umat yang menunggu di lapangan Santo Petrus dengan kata-kata sederhana: Selamat malam! Sejak itu, dia tidak henti mempromosikan kerendahan hati dan pentingnya pelayanan.
Foto: Reuters
Keberpihakan pada yang lemah
Banyaknya pengungsi yang tewas dalam upaya mencapai daratan Eropa dari benua Afrika adalah "duri dalam hati," kata Paus Fransiskus ketika pertama kali berkunjung ke Pulau Lampedusa. Pada saat kunjungannya tahun 2013, ribuan migran menunggu di pulau ini untuk mendapat ijin masuk secara legal ke daratan Eropa.
Foto: AFP/Getty Images
Simbol kerendahan hati dan kesederhanaan
Paus Fransiskus menolak mobil dinas baru dan tetap menggunakan mobil tuanya yang sudah berusia 30 tahun. Dia ingin agar gereja tampil lebih sederhana dan lebih dekat kepada kaum miskin.
Foto: Reuters
Promotor perdamaian
Paus Fransiskus melihat peran dirinya sebagai pembangun jembatan dan mediator antara pihak-pihak yang bertikai. Dia membantu mediasi dalam konflik sipil di Afrika Tengah dan di Kolumbia. Dia juga mendesak Presiden AS Donald Trump untuk membangun jembatan daripada tembok di perbatasan ke Meksiko.
Foto: picture-alliance/dpa/Agentur Andina/J. C. Guzmán
Skandal pelecehan dan kekerasan seksual di gereja
Gereja tengah mengalami masa-masa sulit dengan adanya skandal pelecehan dan kekerasan seksual. Di Cile, uskup Juan Barros (foto kanan) diduga mengetahui kasus-kasus pelecehan tersebut, namun tetap diam. Paus Fransiskus menolak tuduhan-tuduhan terhadap Barros dan menyebutnya fitnah. Paus kemudian meminta maaf atas kata-katanya, namun membiarkan uskup Barros tetap menjabat.
Foto: Getty Images/C. Reyes
Kritik dari kalangan gereja
Bagi sebagian kalangan gereja, reformasi yang dilakukan Paus Fransiskus terlalu radikal. Poster yang tersebar di Roma ini menuduh Paus terlalu keras terhadap gerejanya sendiri dan tidak punya waktu untuk perbedaan pendapat di Vatikan. Beberapa orang menganggap bahasa yang digunakannya terlalu sekuler dan dia terlalu sering tampil di media.
Foto: picture-alliance/Zuma Press
6 foto1 | 6
Bergerak maju untuk toleransi yang lebih besar
Sejak menjadi paus 10 tahun yang lalu, Fransiskus, yang berulang tahun ke-87 pada Minggu (24/12), telah mengambil beberapa langkah menuju inklusivitas yang lebih besar di Gereja Katolik, terutama dengan mengungkapkan lebih banyak toleransi terhadap komunitas LGBTI+ daripada yang sebelumnya ditunjukkan.
Namun, ia telah mencoba melakukannya tanpa membuat perubahan nyata pada ajaran moral gereja, dalam deklarasinya pada Senin (18/12), ia menegaskan bahwa pemberkatan yang diberikan oleh para imam kepada pasangan sesama jenis tidak boleh menimbulkan kesan seperti upacara pernikahan.
Vatikan menyatakan bahwa hubungan homoseksual "secara intrinsik tidak teratur," namun mengatakan bahwa kaum gay tetap harus diperlakukan dengan bermartabat dan hormat.
Kaum konservatif dan tradisionalis mengecam deklarasi hari Senin itu karena bertentangan dengan ajaran Alkitab tentang homoseksualitas.
bh/rs (AP, Reuters)
Jangan lewatkan konten-konten eksklusif berbahasa Indonesia dari DW? Ayo berlangganan gratis newsletter mingguan Wednesday Bite. Recharge pengetahuanmu di tengah minggu, biar topik obrolan makin seru!