1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Pemindahan satuan pasukan Inggris di Irak dimulai

27 Oktober 2004

BASRA:

Di Irak pemindahan satuan pasukan Inggris dimulai. Sebuah satuan komando tentara Inggris dipindahkan dari markas besarnya dekat Basra di Selatan Irak, ke Utara negara tersebut. Amerika Serikat telah meminta Inggris, agar pasukannya yang bertugas di sektor yang relatif tenang di selatan Irak, dipindahkan ke sektor penempatan pasukan Amerika Serikat, di kawasan pusat Irak. Hal ini guna membantu tugas tentara Amerika Serikat dalam menghadapi kelompok perlawanan.