Jeff Bezos Sumbangkan US$ 10 Miliar Untuk Penelitian Iklim
18 Februari 2020
Jeff Bezos berjanji menyalurkan 10 miliar dolar AS untuk mengatasi perubahan iklim. Tapi dia juga dikritik karena kegiatan ekonomi Amazon.
Iklan
Direktur utama dan pendiri Amazon Jeff Bezos hari Senin (17/2) mengumumkan akan menyiapkan dana 10 miliar dolar AS. Dana itu akan dihibahkan lewat organsiasinya Earth Fund kepada para ilmuwan yang meneliti perubahan iklim.
"Perubahan iklim adalah ancaman terbesar bagi planet kita. Saya ingin bekerja bersama untuk memperkuat kegiatan dan mengeksplorasi cara-cara baru demi memerangi dampak perubahan iklim," kata Jeff Bezos. Dia disebut-sebut sebagai orang terkaya dunia dengan kekayaan bersih diperkirakan mencapai 130 miliar dolar AS.
"Inisiatif global ini akan mendanai para ilmuwan, aktivis, LSM - segala upaya yang menawarkan kemungkinan nyata untuk membantu melestarikan dan melindungi lingkungan alam. Kita dapat menyelamatkan Bumi. Ini menuntut tindakan kolektif dari perusahaan besar, perusahaan kecil, negara, organisasi, dan individu," tambahnya.
Era Wisata Antariksa Blue Origin
01:25
Sumbangan pribadi pendiri Amazon
Dana yang akan disalurkan berasal dari kekayaan pribadi Jeff Bezos, yang tahun lalu mencanangkan dalam prakarsa "Ikrar Iklim". Amazon tahun lalu menyatakan akan membuat perusahaan itu netral karbon sampai tahun 2040. Selain itu, Amazon juga mengumumkan dalam 10 tahun ke depan akan membeli 100.000 kendaraan listrik untuk pengiriman paketnya.
Setiap tahun, perusahaan e-commerce terbesar dunia itu mengirim sekitar 10 miliar paket. Amazon sering dikritik karena dianggap meningkatkan emisi karbon lewat bisnis penjualan online, karena paket-paket barangnya harus ditransportasi kepada pelanggan. Banyak paket Amazon yang dikembalikan pembelinya, karena kemudahan fasilitas pengembalian barang yang disediakan perusahaan. Selain itu, Amazon juga dikritik karena bisnis cloud computing yang dianggap boros energi dan menambah emisi gas rumah kaca.
Dengan sumbangan pribadinya, Jeff Bezos mengikuti jejak para miliarder terkaya dunia yang lain seperti pendiri Microsoft, Bill Gates, dan investor Warren Buffet.
Kritik dari kelompok pegawai untuk keadilan iklim
Kelompok Pegawai Amazon untuk Keadilan Iklim mengatakan, mereka menyambut prakarsa Jeff Bezos lewat Eatrh Fund, namun menambahkan bahwa "satu tangan tidak dapat memberikan apa yang diambil oleh tangan yang lain." Kelompok ini mengeritik dukungan Amazon untuk bisnis minyak dan gas.
"Orang-orang di Bumi perlu tahu: Kapan Amazon akan berhenti membantu perusahaan minyak dan gas yang merusak Bumi dengan lebih banyak sumur minyak dan gas ... Akankah Jeff Bezos menunjukkan kepada kita kepemimpinan sejati, atau akankah dia terus terlibat dalam percepatan krisis iklim, sementara seharusnya berusaha membantu (mengatasinya)? " kata kelompok itu dalam sebuah pernyataan.
Kritik terhadap kebijakan iklim Amazon meningkat selama beberapa bulan terakhir, terutama dari pekerjanya sendiri. Ikrar Iklim Amazon diumumkan tahun lalu, namun sehari kemudian lebih 1700 karyawan menyatakan berencana untuk keluar dari Amazon, kecuali perusahaan mengumumkan langkah-langkah konkret untuk mengurangi emisinya.
hp/yf (rtr,afp,ap)
Yang Paling Kaya dari Yang Kaya
Majalah Forbes menerbitkan daftar orang-orang paling kaya di dunia. Terutama di posisi pucuk, sekarang ada perubahan. Siapakah yang paling kaya dari yang terkaya tahun ini versi majalah ini?
Foto: picture-alliance/dpa/M.Ciftci
Meningkat tajam
Karena harga sahamnya meningkat, pendiri toko online Amazon, Jeff Bezos, menggeser Bill Gates yang bertahun-tahun bercokol di puncak daftar orang terkaya dunia. Nilai saham Amazon milik Bezos naik hampir dua kali lipat tahun lalu. Dengan nilai kekayaan yang diperkirakan sekitar 112 milyar Dolar, Bezos juga jadi orang pertama yang hartanya melampaui 100 milyar.
Foto: Getty Images/AFP/E. Dunand
Di mana batasnya?
Bill Gates tampak lebih tua dan lebih matang. Jadi walaupun tidak lagi menduduki posisi teratas, ia mungkin tidak merasa terganggu. Lagipula ini semua sifatnya relatif. Sebenarnya kekayaan Gates meningkat menjadi 90 milyar Dolar. Tetapi kenaikan yang dialami Bezos jauh lebih cepat. Bagi tiga anaknya, Gates hanya mewariskan 10 juta tiap orang. Jika terlalu banyak, akibatnya buruk, kata Gates.
Foto: Getty Images/AFP/E. Dunand
Rajin sejak kecil
Dengan kekayaan senilai 84 milyar Warren Buffett menduduki tempat ke tiga. Sejak kecil ia sudah bekerja. Ia pernah jadi pengantar koran, penjual bola golf yang sudah dipakai dan pencuci mobil. Ketika berusia 11 tahun ia membeli tiga saham pertamanya.
Foto: picture-alliance/dpa/Imaginechina/Z. Min
Paling berjiwa seni di antara yang kaya
Tiga orang terkaya di dunia adalah warga AS. Warga negara lain yang masuk daftar orang paling kaya adalah warga Perancis Bernard Arnault, dengan kekayaan 72 milyar Dolar. Manajer bisnis barang mewah Louis Vuitton ini bukan hanya mengumpulkan barang seni dan punya lahan anggur. Ia juga kadang tampil sebagai pianis.
Foto: picture-alliance/dpa/Sputnik/E. Odinokov
Pewaris Walmart
Jika mencari perempuan terkaya dunia, orang baru menemukannya di posisi ke -16. Warga AS Alice Walton memiliki kekayaan 46 milyar dolar. Ia adalah putri termuda pendiri Walmart, Sam Walton, dan mewarisi sebagian bisnis itu setelah ayahnya meninggal dunia. Seluruh keluarga Walten memegang separuh saham Walmart. Dengan kekayaan 173 milyar Dolar, ini adalah keluarga terkaya Amerika Serikat.
Foto: Imago/Zuma Press/
Awalnya sederhana
Warga Jerman paling kaya adalah Karl Albrecht Jr. dan saudaranya Beate Heister. Mereka adalah pewaris jaringan supermarket Aldi-Süd (Aldi Selatan). Pewaris jaringan supermarket Aldi-Nord (Aldi Utara), yaitu Theo Albrecht Jr. hanya "lebih miskin sedikit" dari saudaranya. Awal bisnis mereka adalah toko kecil di kota Essen (foto).
Foto: ALDI Einkauf GmbH & Co. oHG via Getty Images
Ternyata uang bisa membuat senang?
Dengan kekayaan 25 milyar Dolar Susanne Klatten adalah perempuan terkaya Jerman. Foto: bersama suaminya, Jan Klatten. Ia juga orang keempat terkaya di Jerman. Kekayaannya juga terutama dari warisan. Sebagiannya adalah saham perusahaan BMW.
Foto: picture-alliance/dpa/A. Dedert
Muda dan kaya
Hanya 63 dari sekitar 2.200 milyarder tahun ini berusia di bawah 40. Perempuan milyarder paling muda berasal dari Norwegia, Alexandra Andressen (kanan). Bersama kakaknya Katharina (tengah) ia mendapat warisan dari ayah mereka Johan (kiri). Kakak beradik itu mendapat bagian dari perusahaan investment Ferd, yang sekarang bernilai 1,4 milyar Dolar.
Foto: Screenshot Instagram/alexandraandresen
Jadi presiden, tidak tambah kaya
Di manakah posisi milyarder Donald Trump dalam daftar Forbes? Sejak jadi presiden, rankingnya merosot 200 dari posisi sebelumnya. Kekayaan Trump berkurang 400 juta dolar, menjadi 3,1 milyar. Selama ia duduk di Gedung Putih, kedua anak laki-laki tertuanya yang mengolah kekayaannya. Penulis: Christoph Hasselbach (ml/hp)