Penjualan Bir di Jerman Anjlok Meski ada Piala Eropa 2024
2 Agustus 2024
Orang Jerman suka minum bir sambil nonton sepak bola seperti turnamen Piala Eropa 2024. Tapi penjualan anjlok, dan penjualan bir nonalkohol justru meningkat. Kenapa?
Iklan
Penjualan bir di seluruh Jerman pada paruh pertama tahun 2024 anjlok, meski Jerman menjadi tuan rumah turnamen sepak bola Piala Eropa 2024. Cuaca buruk dan naiknya harga telah merugikan 1.400 produsen bir.
Penjualan bir Jerman turun sekitar 0,6%, atau 25,8 juta liter (6,8 juta galon), pada paruh pertama tahun 2024 dibandingkan dengan tahun sebelumnya, Kantor Statistik Federal Jerman Destatis melaporkan pada hari Kamis (01/08).
Destatis mengatakan bahwa pabrik bir Jerman tidak melihat peningkatan penjualan yang mereka harapkan selama kejuaraan Piala Eropa 2024 yang diselenggarakan selama musim panas.
Ayo berlangganan gratis newsletter mingguan Wednesday Bite. Recharge pengetahuanmu di tengah minggu, biar topik obrolan makin seru!
Penjualan bir di dalam negeri Jerman pada bulan Juni juga tercatat terlemah sejak 1993. Padahal di bulan itu berlangsung sebagian besar turnamen Euro.
Cuaca buruk, inflasi tambah penderitaan pabrik bir
Sebagian orang dapat menyalahkan cuaca buruk jadi gara-gara anjloknya penjualan ini. Hujan lebat dan suhu yang lebih rendah dari biasanya membuat penggemar bir tidak mengunjungi taman bir dan bar luar ruangan.
Inflasi juga telah menghantam industri bir dengan keras. Pabrik bir mengeluh tentang meroketnya biaya bahan baku dan logistik.
"Selama Kejuaraan Sepak Bola Eropa, naik turunnya suhu dan badai petir yang sering terjadi menghambat bisnis di banyak bar, dan banyak pesta kebun dibatalkan," kata Direktur Pelaksana Asosiasi Pembuat Bir Jerman, Holger Eichele.
Berita ini dipublikasi menjelang Hari Bir Internasional, yang jatuh pada tanggal 2 Agustus.
Iklan
Penjualan bir tanpa alkohol naik
Pada saat yang sama, popularitas bir tanpa alkohol juga meningkat. Dengan lebih dari 800 merek bebas alkohol yang diproduksi sesuai Undang-Undang Kemurnian Jerman yang ketat dan pangsa pasar sebesar 8%, Jerman adalah pemimpin dunia di sektor ini. "Nantinya, setiap 10 bir yang diseduh di Jerman akan bebas alkohol," kata Eichele.
10 Hal Yang Mungkin Tidak Anda Ketahui Tentang Jerman
Jerman kerap diasosiasikan dengan sosis atau bir. Tapi ada beberapa hal lain tentang Jerman dan warganya yang tidak banyak diketahui orang.
Foto: sabelfoto13 - Fotolia.com
Ssst, Ini Hari Minggu!
Anda mungkin berpikir hari Minggu adalah hari yang tepat dalam sepekan untuk mengerjakan pekerjaan rumah seperti memotong rumput, menyedot debu karpet atau memasang rak baru di dinding. Tapi tidak di Jerman. Di Jerman, Minggu adalah hari tenang. Toko-toko tutup. Tetangga Anda pasti mengomel, jika Anda ribut dan mengganggu waktu tenang mereka. Jadi simpan palu dan mesin bor Anda di hari Minggu.
Foto: DDRockstar - Fotolia.com
Tutup Jendela
Jerman terkenal akan jaringan tranportasi kereta apinya. Tapi ada satu hal terkait kereta api yang ditakuti orang Jerman yaitu “Luftzug“. Kata ini berasal dari "Luft" (angin) dan "Zug" (kereta). Tapi kata ini sendiri berarti angin. Masyarakat Jerman percaya bahwa angin segar yang masuk lewat jendela terbuka bisa membuat sakit. Jadi ingat untuk menutup semua jendela juga saat musim panas.
Foto: iTake Images - Fotolia.com
Jangan Meniup Lilin Terlalu Dini
Mengucapkan selamat ulang tahun pada orang Jerman sebelum mereka berulang tahun bisa membuat mereka marah. Mengapa? Bagi sebagian besar orang Jerman, ucapan selamat ulang tahun yang terlalu dini adalah pertanda nasib buruk. Orang Jerman merayakan ulang tahun saat tengah malam atau pukul 00:00 tapi tidak sebelumnya.
Foto: pressmaster - Fotolia.com
Semua Termasuk Wastafel
Orang asing yang sedang mencari apartemen di Jerman akan terkejut ketika tahu bahwa peralatan dapur bukanlah barang yang harus tersedia di sebuah apartemen. Ketika orang Jerman pindah, mereka akan membawa semua peralatan dapur ke tempat baru. Termasuk oven, kulkas, lemari dan meja dapur bahkan juga wastafel. Mereka hanya akan meninggalkan pipa air dapur.
Foto: 1506965 - Fotolia.com
Kasir di Supermarket adalah Ajang Balapan
Berbelanja di Jerman bisa seperti balap mobil. Barang belanjaan Anda di scan dengan kecepatan tinggi oleh kasir. Tak banyak tempat untuk barang belanjaan Anda. Meski Anda sudah berusaha memasukkanya ke dalam tas, barang-barang itu terus menumpuk. Jangan melihat ke belakang sebab jika Anda lambat - kkalau tidak ingin melihat tatapan kesal mereka yang antri.
Foto: picture-alliance/dpa
“Terima Kasih” Artinya “Tidak”
Anda sudah menghabiskan satu kue dan ingin tambah lagi. Lalu Anda kebetulan ditanya apakah ingin tambah lagi. Jangan menjawab “Danke” (terima kasih) dengan harapan Anda akan mendapat tambahan kue. Karena dengan mengatakan Danke, Anda akan dianggap mengatakan “Tidak“. Jika Anda ingin makan kue lagi katakanlah Bitte (saya mohon) yang artinya “Ya“.
Foto: fotodesign-jegg.de - Fotolia.com
Makan Siang Dingin dan Makan Malam Panas
Di Jerman makan malam sering disebut sebagai Abendbrot atau roti malam. Ini karena orang Jerman lebih memilih untuk makan makanan panas saat siang hari dan makan makanan dingin cepat saji saat malam hari. ”Abendbrot” biasanya terdiri dari roti, ham, keju dan sayur. Jadi, biasanya orang Jerman hanya menyantap makanan panas di luar rumah, seperti di kantin tempat mereka bekerja.
Foto: Marén Wischnewski - Fotolia.com
Air Harus Bersoda
Di Jerman, jika Anda memesan "air" di restoran, kemungkinan besar Anda akan disuguhi air soda. Orang Jerman suka air soda. Mereka mencampurnya dengan berbagai jenis minuman seperti jus apel, bir dan anggur. Setiap minuman yang dicampur air soda disebut "Schorle". Orang Jerman tak akan pernah memberi tamunya air kran. Mereka akan memberi air soda atau air dalam botol.
Foto: mdxphoto - Fotolia.com
Menterjemahkan Bahasa Inggris ke Dalam Bahasa Inggris
Film-film berbahasa Inggris di Jerman biasanya diterjemahkan ke dalam Bahasa Jerman. Lucunya kadang-kadang judul film berbahasa Inggris tidak ikut diterjemahkan ke dalam Bahasa Jerman tapi hanya diubah. Misalnya film “ Bring it On“ diterjemahkan menjadi “Girls United” atau film “Manhattan Love Story” menjadi “Maid in Manhattan”. Mengapa bisa begitu? Tak ada yang tahu jawabannya.
Foto: picture-alliance/dpa
Budaya Telanjang
FKK atau budaya tanpa baju – disebut-sebut berasal dari Jerman. Ini mungkin karena banyak orang Jerman suka telanjang di pantai FKK, yaitu pantai khusus orang telanjang. Usia dan penampilan Anda bukanlah masalah. Anda lebih baik telanjang jika berada di pantai FKK. Jika tidak - Anda lah yang menjadi pusat perhatian karena dianggap aneh.
Foto: sabelfoto13 - Fotolia.com
10 foto1 | 10
Destatis juga melaporkan penurunan penjualan minuman campuran bir yang populer di Jerman, seperti bir dengan limun atau cola.
Dibandingkan dengan paruh pertama tahun 2023, campuran bir yang terjual berkurang 5,4%, meskipun campuran hanya menyumbang sekitar 4,8% dari penjualan bir.
Produksi bir nonalkohol tahun 2023 mencapai lebih dari dua kali lipat dari yang diproduksi pada tahun 2013. Pada periode yang sama, volume produksi bir beralkohol menurun hingga 14%.