1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Perawatan Schumacher Dipindah ke Rumah

10 September 2014

Mantan juara Formula Satu yang mengalami kecelakaan ski Desember lalu, Michael Schumacher telah meninggalkan rumah sakit di Lausanne, Swiss. Perawatan lanjutan akan dilakukan di rumah.

Foto: Getty Images/C. Mason

Dalam sebuah pengumuman mengejutkan, juru bicara keluarga pensiunan bintang balap Jerman itu mengatakan, Schumacer dipindahkan dari rumah sakit terkemuka di Lausanne, ke rumahnya di kawasan sekitar Gland, Swiss. "Lalu rehabilitasi Michael akan berlangsung di rumahnya," kata sang jubir keluarga, Sabine Kehm.

Keputusan itu diambil dengan mempertimbangkan "luka parah yang dideritanya serta kemajuan dalam beberapa minggu dan bulan terakhir." Kehm menekankan meskipun demikian, bintang balap itu masih menghadapi "jalan panjang dan sulit di depan."

Jangan menafsirkan sesuatu

Langkah pemindahan Schumacher tersebut tidak boleh ditafsirkan sebagai tanda perubahan besar dalam status kesehatannya, demikian kata pernyataan itu tanpa memberikan rincian lebih lanjut.

Kepala pembalap 45 tahun itu terbentur ke batu, saat bermain ski dengan anaknya dan teman-temannya di Meribel, Pegunungan Alpen, Perancis pada tanggal 29 Desember silam.

Kelangkaan informasi

Juara dunia tujuh kali tersebut menjalani dua operasi untuk mengatasi pembekuan darah yang mengancam jiwanya, setelah kecelakaan yang mengejutkan dunia tersebut. Ia pun sempat mengalami koma.

Schumacher, bangun dari koma Juni lalu, dan dipindahkan dari sebuah rumah sakit Perancis ke Rumah Sakit Universitas Lausanne (CHUV).

Di tengah kelangkaan informasi tentang kondisi dan prospek Schumacher, spekulasi media mengenainya merajalela.

Rekam medisnya sempat dicuri oleh seorang karyawan perusahaan Swiss. Diduga pencuri itu berusaha untuk menjual dokumen ke media untuk 50.000 Euro. Ia kemudian ditahan dan melakukan bunuh diri dalam tahanan bulan lalu.

ap/cp(afp/ap/rtr)

Lewatkan bagian berikutnya Topik terkait