1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Pertempuran di Sri Lanka

29 Juli 2006

COLOMBO:

Angkatan Udara Sri Lanka, melanjutkan serangannya terhadap kaum pemberontak Tamil dibagian timur negara itu. Menurut keterangan pihak militer, dengan serangan itu kembali dapat difungsikan sebuah pintu air. Seorang Jurubicara pemberontak Tamil membenarkan, terjadi pertempuran memperebutkan tempat penyediaan air. Tujuh anggota pemberontak tewas. Diwaktu belakangan,bentrokan antara kaum pemberontak Tamil dengan pasukan pemerintah Sri Lanka, kembali meningkat. Meskipun terdapat perjanjian gencatan senjata, dalam tahun ini sekitar 800 orang tewas dalam pertempuran dan aksi serangan.