1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Prabowo Janjikan Kesinambungan, Swasembada Pangan dan Energi

20 Oktober 2024

Presiden ke-8 RI, Prabowo Subianto, baru saja dilantik. Di tengah massa yang menyambutnya, Prabowo mengakui bahwa Indonesia harus siap dengan "kemungkinan yang paling jelek" dengan cara swasembada pangan dan energi.

Prabowo Subianto, Presiden ke-8 RI
Prabowo Subianto, Presiden ke-8 RIFoto: Indonesian parliament

Setelah berkali-kali mencalonkan diri, Prabowo Subianto akhirnya dilantik sebagai Presiden ke-8 Republik Indonesia, Minggu (20/10) di Jakarta.

Presiden Prabowo Subianto tiba di Istana Merdeka, Jakarta, Minggu (20/10) siang, setelah dilantik di Gedung DPR/MPR. Sebelum memasuki area Istana, Prabowo terlihat berdiri dari sunroof mobil sambil menyapa warga. Ia juga berjoget diiringi lagu Kamulah Satu-satunya karya Dewa19.

Presiden ke-7 Joko Widodo menyambut Prabowo Subianto di Istana Merdeka. Acara Pisah-Sambut ini dimulai pukul 13.55 WIB. Setelahnya, Prabowo ikut mengantarkan Jokowi dan Iriana ke Bandara Halim Perdanakusuma untuk kembali ke Solo, Jawa Tengah. 

Spanduk dan papan reklame memenuhi jalan-jalan ibu kota. Puluhan ribu orang berkumpul di sisi jalan untuk merayakan pelantikan tersebut. Mantan menteri pertahanan berusia 73 tahun ini disambut di jalan-jalan oleh ribuan pendukung yang melambaikan tangan setelah mengambil sumpah jabatan di atas Al-Quran di depan anggota parlemen dan 33 perwakilan negara sahabat.

Ayo berlangganan gratis newsletter mingguan Wednesday Bite. Recharge pengetahuanmu di tengah minggu, biar topik obrolan makin seru! 

Anneta Yuniar, salah satu warga dengan gembira melambaikan tangan ke arah iring-iringan mobil Jokowi saat perlahan-lahan berjalan melewati para pendukung. Anneta mengatakan akan merindukan Jokowi, namun ia merasa senang karena Prabowo mengesankan sebagai pemimpin yang kuat.

"Prabowo akan melanjutkan pembangunan yang telah dimulai oleh Jokowi. Ada kesinambungan. Itu yang saya suka," katanya. 

Prabowo Subianto resmi dilantik sebagai Presiden ke-8 RI pada Minggu 20 Oktober 2024Foto: Donal Husni/IMAGO/ZUMA Press Wire

Prabowo: Indonesia bebas aktif, tapi lebih berani

Prabowo menang telak dalam pemilihan presiden langsung pada bulan Februari 2024 dengan janji-janji keberlanjutan kebijakan Presiden Joko Widodo. Ia dilantik bersama wakil presiden yang juga mantan Wali Kota Surakarta dan anak Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka.

"Kami akan menjalankan kepemimpinan pemerintah Republik Indonesia, kepemimpinan negara dan bangsa Indonesia dengan tulus, dengan mengutamakan kepentingan seluruh rakyat Indonesia, termasuk mereka yang tidak memilih kami,” kata Prabowo dalam pidato pertamanya seusai dilantik.

"Kami akan mengutamakan kepentingan bangsa dan rakyat Indonesia di atas segala golongan, apalagi kepentingan pribadi kami. … Tantangan, rintangan hambatan, dan ancaman yang dihadapi bangsa Indonesia di tengah dinamika dan pergulatan dunia tidak ringan," kata Prabowo.

Prabowo berkomitmen pada kebijakan luar negeri bebas aktif, tetapi ia juga mengisyaratkan akan lebih berani di panggung internasional dan teritorial Indonesia akan menjadi prioritasnya. Ia juga telah melakukan kunjungan luar negeri pertamanya ke Cina, sebelum memulai perjalanan ke belasan negara lain termasuk Rusia dan Australia.

Seperti presiden-presiden sebelumnya, Prabowo juga menjanjikan swasembada pangan. "Dalam keadaan ketegangan, dalam keadaan kemungkinan terjadi perang di mana-mana, kita harus siap dengan kemungkinan yang paling jelek," ujar Prabowo.

Presiden ke-8 Prabowo Subianto dan Presiden ke-7 Joko Widodo pada upacara Pisah-Sambut di Istana Merdeka, Minggu 20 Oktober 2024Foto: DW/Levie Wardhana

Diplomat asing hadiri pelantikan Prabowo-Gibran

Sidang dimulai jam 10.00 WIB dan dipimpin oleh Ketua MPR, Ahmad Muzani. Atas nama pimpinan MPR, ia mengucapkan selamat kepada Prabowo-Gibran atas amanah yang diemban untuk lima tahun ke depan, Prabowo mengucapkan sumpah terlebih dahulu dan diikuti Gibran. 

Muhaimin Iskandar yang juga mantan rival Prabowo-Gibran di pilpres 2024, mengucapkan selamat namun turut mengingatkan banyak pekerjaan yang harus diselesaikan.

Puluhan utusan negara sahabat juga terlihat menghadiri pelantikan tersebut, termasuk Menteri Luar Negeri Inggris David Lammy dan Wakil Presiden Cina, Han Zheng.

Presiden Cina Xi Jinping mengirimkan ucapan selamat pada hari Minggu, dengan mengatakan bahwa ia akan menjaga "komunikasi strategis yang erat" dengan Prabowo, demikian Xi Jinping dikutip oleh Lembaga penyiaran milik Cina, CCTV.

Dugaan pelanggaran HAM masih membayangi Prabowo

Sementara para pendukung memuji pelantikannya, kritikus khawatir Prabowo rawan membentuk kabinet yang terlalu "gemuk".

Politisi PDIP Adian Napitupulu, menganggap hal itu bisa menjadi beban atau justru pembuktian janji-janji Prabowo.

"Apa yang disampaikan Pak Prabowo dalam pidatonya tadi 'kan nanti diuji 'kan. Salah satu pengujiannya adalah dari komposisi kabinetnya, apakah apa yang disampaikan tentang pangan, tentang ketenagakerjaan, tentang jumlah orang miskin dan sebagainya … atau justru menjadi beban berikutnya," kata Adian kepada wartawan di Jakarta. 

Selain itu, para kritikus masih khawatir akan masa lalunya yang penuh kontroversi. Komisi untuk Orang Hilang dan Korban Tindak Kekerasan mengatakan 23 aktivis diculik antara tahun 1997 dan 1998 dan 13 orang masih hilang.

Amerika Serikat (AS) pernah menolak memberikan visa kepada Prabowo karena catatan hak asasinya, dan ia juga dilaporkan pernah dimasukkan dalam daftar hitam di Australia.

"Masih ada kekhawatiran tentang apa arti jabatan Prabowo bagi demokrasi dan hak asasi manusia," kata Parker Novak, peneliti di Atlantic Council, lembaga pemikir asal AS yang bergerak di bidang hubungan internasional.

ae/ts (AP, AFP, Reuters, Kompas)

Laporan tambahan oleh Tim DW Indonesia di Jakarta.

Lewatkan bagian berikutnya Topik terkait