1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Samaras Dilantik Menjadi PM Yunani

20 Juni 2012

Di Yunani partai konservatif, sosialis dan demokrasi kiri sepakat membentuk koalisi pemerintahan. Ketiga partai mendukung keberadaan Yunani di zona Euro.

Newly appointed Greek Prime Minister Antonis Samaras (R) is sworn in as President Karolos Papoulias (C) attends the ceremony at the presidential palace in Athens June 20, 2012. Samaras pledged to pull his debt-stricken country back from the brink of bankruptcy on Wednesday in his first comments after being sworn in. REUTERS/Yorgos Karahalis (GREECE - Tags: POLITICS BUSINESS TPX IMAGES OF THE DAY)
Pelantikan Samaras oleh Presiden PapouliasFoto: Reuters

Di Yunani tokoh politik konservatif Antonis Samaras Rabu (20/06) dilantik sebagai perdana menteri baru. Sebelumnya ketua Partai Nea Demokratia itu memperkenalkan pemerintahannya kepada Presiden Karolos Papoulias.

Samaras memiliki mayoritas parlemen yang diperlukan untuk membentuk koalisi yang stabil, demikian dijelaskan perdana menteri baru Yunani tersebut. Partai Nea Dimokratia yang dipimpin Samaras, menang dalam pemilihan parlemen Minggu (17/06) lalu. Selain itu koalisi pemerintah juga terdiri dari partai sosialis PASOK dan Partai Demokrasi Kiri. Sementara Aliansi radikal kiri Syriza, yang menolak kesepakatan penghematan antara Yunani dengan kelompok zona Euro dan Dana Moneter Internasional, memilih tetap menjadi partai oposisi.

DK/dpa/afp/rtr