1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Seorang Petinggi Al Qaida Dilaporkan Tewas

1 Februari 2008

KABUL: Salah seorang komandan tinggi Al Qaida di Afghanistan dilaporkan tewas dalam serangan rudal AS ke utara Pakistan beberapa hari lalu. Menurut laporan yang belum dikonfirmasikan, selain Abu Laith al-Libi, 12 ekstremis lainnya ikut menjadi korban. Bagi berbagai dinas rahasia barat, al-Libi termasuk dalam jajaran tinggi jaringan teror Al Qaida.

Dua serangan bunuh diri terbaru di Afghanistan menewaskan sekurangnya delapan orang, termasuk juga seorang wakil gubernur Provinsi Helmand. Ia tewas ketika seorang pelaku meledakkan diri di sebuah mesjid di Lashkar Gah. Enam orang lainnya ikut menjadi korban. Sebelumnya serangan terhadap sebuah bus militer di Kabul merenggut nyawa dua orang.