Siapa Lawan Jerman di Semifinal?
20 Juni 2008
Luar biasa Jerman! Kemenangan tidak terduga ini mengejutkan para penggemar sepakbola. Skor 3:2 atas Portugal bertahan hingga akhir pertandingan. Sementara para pendukung Jerman berpesta hingga dini hari, para pemain memilih untuk beristirahat. Pertandingan lawan Portugal telah menguras habis tenaga mereka. Hari ini tampaknya tim Panser baru akan sedikit berpesta. Hanya sedikit. Karena bagaimana pun, Rabu depan, Jerman akan bermain di babak semifinal Piala Eropa lawan pemenang pertandingan malam ini waktu setempat Turki lawan Kroasia. Siapa lawan yang diinginkan Jerman? Hans Dieter Flick, asisten pelatih Jerman sudah menentukan pilihannya.
"Setelah pertandingan lawan Kroasia saya sudah mengatakan, lawan yang sesuai untuk kami di babak semifinal adalah Kroasia. Karena kami masih harus membalas kekalahan terakhir kami."
Jerman menginginkan Kroasia. Tim asuhan Slaven Bilic siap menerima tantangan Flick. Sepertinya pun tidak ada yang bisa menahan Kroasia sekarang ini. Di babak awal, Kroasia berhasil memenangkan seluruh pertandingan. Jerman pun takluk 1-2 dari Kroasia. Kapten tim Niko Kovac yang telah mengumumkan rencana pengunduran dirinya usai Piala Eropa ini, cukup yakin bahwa pertandingan lawan Turki bukanlah pertandingannya yang terakhir.
"Saya rasa kami bisa dipercaya untuk menang dengan semangat yang telah kami tunjukkan. Setidaknya ini akan bertahan di babak perempatfinal."
Semangat yang besar juga dimiliki oleh tim Turki. Mereka bukanlah tim yang bisa dianggap remeh. Ceko telah merasakan kekuatan semangat tim Turki sehingga mereka harus tersingkir secara menyakitkan. Saat itu dua gol dicetak kapten tim Turki Nihat Kahveci empat menit menjelang pertandingan berakhir. Timnya menang 3-2 atas Ceko setelah sebelumnya tertinggal 0-2. Kemenangan ini menimbulkan kepercayaan diri baru pada tim ini. Hamit Altintop, pemain tengah Turki, sadar bahwa Kroasia adalah tim yang lebih diunggulkan dalam partai nanti malam.
"Kalau kita bermain dari awal dengan segenap kemampuan kami, maka saya akan bisa berharap banyak. Karena Kroasia adalah tim yang bagus dan berpengalaman. Tapi dengan semangat kami yang sangat ingin menang, bisa jadi kami akan membuat kejutan."
Turki membutuhkan sedikit keajaiban. Kiper utama Volkan Demirel tidak boleh dimainkan karena kartu merah yang diterimanya dalam pertandingan lawan Ceko. Empat pemain andalan masih cidera dan Mehmet Aurelio juga hanya bisa menjadi penonton karena telah memiliki dua kartu kuning. Pelatih Fatih Terim mengeluh, ia kini hanya memiliki 15 pemain dan 2 pejaga gawang. Situasi yang sangat memberatkan Turki. Tetapi selama ini, tim ini telah membuktikan bahwa dalam keadaan terdesak mereka selalu berhasil bangkit dan akhirnya memenangkan pertandingan.