1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Sri Paus Ajak Warga Muda Katolik Ikut Pekan Remaja Sedunia di Köln

1 Agustus 2005

ROMA

Dua minggu menjelang penyelenggaraan Pekan Remaja Sedunia, Paus Benediktus XVI mengimbau semua warga muda katolik agar datang ke kota Köln. Di kediaman musim panasnya, Castelgandolfo Sripaus mengemukakan, pekan remaja itu merupakan ziarah spiritual bersama. Pemimpin gereja katolik itu akan ambil bagian dalam pertemuan di Köln. Ini merupakan perjalanan pertamanya ke luar negeri sejak memangku jabatannya bulan April. Diperkirakan Pekan Remaja Sedunia dari tanggal 11 sampai 21 Agustus mendatang akan dihadiri raturan ribu peserta dari seluruh dunia.