1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Dari Mana Partai Politik di Jerman Mendapatkan Dana?

Ian Bateson | Mark Hallam
27 Agustus 2021

Bagaimana partai politik di Jerman mendanai kegiatannya? Mengapa dana kampanye pemilu di Jerman relatif kecil dibandingkan misalnya dengan dana kampanye AS?

Baliho kampanye pemilu di Berlin
Baliho kampanye pemilu di BerlinFoto: Michael Sohn/AP/picture alliance

Dibandingkan dengan Amerika Serikat, dana kampanye pemilu Jerman termasuk murah. Sementara kandidat wakil rakyat dan presiden AS yang ingin masuk parlemen dan ke gedung Putih pada pemilu lalu menghabiskan dana sekitar U$ 14,4 miliar, di Jerman parpol-parpol hanya menghabiskan dana € 92 juta, atau senilai US$ 109,6 juta.

Apa rahasianya dana kampanye pemilu di Jerman tidak menggelembung tinggi seperti di AS? Alasan utamanya adalah UU pendanaan partai yang ketat dan pendanaan parpol dari negara.

Tidak seperti di AS dan banyak negara lain, di Jerman tidak ada perbedaan antara dana kampanye untuk pemilu dan dana kegiatan dan operasional. Kampanye dianggap sebagai bagian dari kegiatan partai politik dan karena itu menjadi bagian dari anggaran total partai.

Dari mana anggaran partai politik di Jerman?

Partai-partai politik di Jerman mendapat anggaran dari negara, dari iuran keanggotaan dan dari sumbangan individu maupun perusahaan. Jumlah dana yang diterima masing-masing parpol dari negara tergantung pada perolehan suaranya dalam pemilu nasional, pemilu negara bagian dan pemilu Eropa.

Partai-partai politik Jerman misalnya mendapatkan dana dari negara jika mereka berhasil meraih setidaknya 1% suara di tingkat negara bagian, atau 0,5% suara di pemilu tingkat nasional dan dalam pemilu Uni Eropa.

Parpol akan mendapat € 1,06 untuk 4 juta suara pertama dan 87 sen untuk setiap suara setelahnya. Setiap parpol juga menerima 45 sen untuk setiap euro yang diperoleh dari iuran keanggotaan serta dari sumbangan pribadi.

Sumber pendanaan partai politik di Jerman, 2018

Berapa banyak dana yang dihabiskan khusus untuk kampanye?

Di Jerman, tidak ada batasan berapa besar sumbangan yang boleh diterima parpol dari perusahaan atau individu. Juga tidak ada batasan berapa banyak dana yang boleh dibelanjakan untuk kampanye pemilu.

Meskipun demikian, jumlah sumbangan yang masuk sangat terbatas, dibandingkan dengan di Amerika Serikat. Dana dari sumbangan biasanya hanya merupakan sebagian kecil dari anggaran kampanye parpol.

Persyaratan utama untuk donasi adalah bahwa semua sumbangan lebih dari € 50.000 harus dilaporkan oleh parpol kepada parlemen Jerman Bundestag. Parlemen kemudian merilis daftar sumbangan itu di situs internetnya, lengkap dengan nama dan alamat perusahaan atau individu yang menyumbang.

Pengeluaran/Belanja partai politik di Jerman, 2018

Mengapa biaya kampanye di Jerman relatif rendah?

Sumbangan terbesar dari individu untuk partai politik pada tahun 2021 adalah yang diterima oleh Partai Hijau dari seorang pengembang piranti lunak dan investor mata uang kripto. Dia menyumbangkan € 1 juta.

Partai politik Jerman menghabiskan jauh lebih sedikit dana untuk iklan televisi atau di media dibandingkan partai politik di Amerika Serikat, yang membanjiri pemilih dengan iklan, panggilan telepon, atau email selama berbulan-bulan menjelang pemilu.

Di Jerman, ada undang-undang cukup ketat untuk pemasangan baliho dan plakat kampanye. Undang-undang di banyak negara bagian juga membatasi durasi iklan di radio dan televisi. Kampanye pemilu biasanya digelar satu bulan sebelum pemilu. Kuatnya peran televisi dan radio publik di Jerman juga menekan biaya iklan politik menjadi jauh lebih rendah daripada di AS, yang didominasi oleh televisi swasta.

(hp/vlz)