1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Thailand Gelar Pemilu

23 Desember 2007

BANGKOK: Minggu (23/12) Warga Thailand melaksanakan pemilihan umum. Melalui pemungutan suara, Thailand berusaha menegakkan kembali demokrasi sejak kudeta militer 15 bulan silam. Jajak pendapat terakhir menunjukkan, partai politik yang dekat dengan mantan perdana menteri yang digulingkan Thaksin Sinawatra, People’s Power Party PPP, mendapatkan simpati paling besar dari warga. Komisi Pemilu Thailand menyatakan, hasil sementara pemungutan suara akan diumumkan Minggu tengah malam nanti waktu setempat. Sejak digulingkan oleh junta militer September 2006 lalu, Thaksin bermukim di pengasingannya di London. Partai politik yang dekat dengan Thaksin, People’s Power Party PPP, mengusulkan untuk menggunakan kembali kebijakan ekonomi Thaksin dan meminta izin supaya mantan perdana menteri itu dapat kembali ke Thailand.