1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Uni Eropa Kecam Pelanggaran HAM di Afrika

6 Desember 2007

BRUSSEL: Menjelang digelarnya KTT Uni Eropa-Afrika di Lissabon Presiden Komisi Eropa José Manuel Barroso, mengritik tajam pelanggaran hak asasi dan rezim otoriter di benua hitam tersebut. Barroso mengatakan, ia tidak dapat menerima, para bekas pejuang kemerdekaan bagi negaranya dari kolonialisme, sekarang justru menghambat kebebasan sesama warga. Barroso secara tidak langsung menunjuk kepada Presiden Zimbabwe Robert Mugabe. Dalam waktu bersamaan presiden Komisi Eropa itu juga menyerukan kemitraan yang sejajar antara Eropa dan Afrika. Hubungan donor dan penerima bantuan harus diakhiri. KTT yang akan dibuka Jumat (07/12) malam itu akan dihadiri kepala negara dan kepala pemerintahan 27 anggota Uni Eropa dan 53 negara di Afrika. Agenda utama pembahasan adalah masalah perdamaian dan keamanan, migrasi, perdagangan serta perubahan iklim.